Lamsel, lensa-nusantara com – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Lampung Selatan Menggelar Konferensi ke XI, di aula Negeri Baru Resort (NBR), Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, Senin (16/12/2024).
Kegiatan tersebut di hadiri, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Anton Carmana, Sekertaris bagian Umum PGRI Provinsi Sukijo, Kadis Pendidikan Lampung Selatan Asep Jamhur, Ketua PGRI Lampung Selatan Edy Merizon, Kapolsek Kalianda Iptu Suliyadi, Babinsa, Pengurus Cabang PGRI, Pengurus Ranting PGRI Se-kabupaten Lampung Selatan dan Undangan.
Ketua PGRI Lampung Selatan Edy Merizon mengatakan, kami pada hari ini melaksanakan kegiatan Konferensi Kabupaten ke XI PGRI Lampung Selatan. Memang didalam anggaran dasar dan anggaran PGRI Konferensi ini dilaksanakan Lima tahun (5 Th) sekali, yang di dalamnya ada Laporan Pertanggungjawaban selama dalam periode ini, kemudian ada pemilihan pengurus baru dan selanjutnya menetapkan program kerja di masa bakti berikutnya 2024-2029, Ujarnya.
Lebih lanjut Edy Merizon menjelaskan, memang kita mengacu pada anggaran dasar rumah tangga dan ada perwakilan-perwakilan dari kawan-kawan pengurus cabang serta pengurus ranting untuk menjadi peserta, hari ini kurang lebih 120 peserta yang hadir, Jelasnya.
Ia berharap, dengan adanya Konferensi Kabupaten ke XI ini agar lebih Solid lagi bersama kawan-kawan dan seluruh anggota pengurus PGRI lainnya, karena memang kegiatan ini kita bertekad untuk menjadi Wadah Aspirasi bagi kawan-kawan Guru dalam memperjuangkan Harkat dan Martabatnya.
” Kegiatan ini juga bisa dijadikan Wadah untuk memfasilitasi kawan-kawan, meningkatkan kemampuan nya, meningkatkan Potensinya sebagai Guru Profesional dan Mudah-mudahan akan menjadi Guru hebat, yang InsyaAlloh akan berkontribusi meningkatkan bagian Pendidikan, mencapai tujuan Pendidikan Nasional dan harapan bangsa ini akan tercapai, ” Tutupnya Ketua PGRI Lampung Selatan Edy Merizon. (Red)